Apresiasi Wiwik Hastuti, S.Pd. untuk Rumah Kreasi Palar

Wiwik Hastuti, S.Pd.

Apresiasi Wiwik Hastuti, S.Pd. untuk Rumah Kreasi Palar
#RumahKreasiPalar #WeProtect
Sebagai pendidik, Wiwik Hastuti, S.Pd. mengapresiasi kegiatan Latihan Soal (try out) dan Pemeriksaan Kesehatan Anak di Rumah Kreasi Palar pada Senin Wage 25 November 2019. Di Rumah Kreasi, anak-anak Desa Palar bermain dan belajar sesudah jam sekolah. Sebagian anak-anak tersebut adalah siswa-siswa SD Negeri 3 Palar di mana Wiwik Hastuti, S.Pd. mengajar.

Di Rumah Kreasi, anak-anak Desa Palar membaca buku di Pojok Literasi, berkebun di Edupark, belajar bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan komputer; juga belajar seni tari serta pencak silat. Di Rumah Kreasi, anak-anak Desa Palar juga bersiap untuk ujian sekolah dengan kegiatan Latihan Soal (try out) sekaligus Pemeriksaan Kesehatan.

Rumah Kreasi diinisiasi STAPA Center bekerjasama dengan Sampoerna Untuk Indonesia melalui program "We Protect" atau "Pendidikan Keterampilan Hidup bagi Anak Petani dan Buruh Tani di Area Pertanian Tembakau di Jember dan Klaten".

Di Rumah Kreasi Palar, yang dimulai pada 2018, para relawan merawat nilai “gemati” atau peduli dan tanggung jawab membelajar bersama di dalam keluarga dan warga Palar.

Musik: "Cublak Suweng"
Javanese Gamelan Ensemble
San Diego State University

Produksi
PALAR TV Indonesia
2019

Komentar